Asuhan Keperawatan Keluarga Tn. Z Dengan Teknik Slow Stroke Back Massage (SSBM) Terhadap Penurunan Nyeri Pada Penderita Hipertensi Di Desa Simpang Kubu Wilayah Kerja UPT Puskesmas Air tiris
DOI:
https://doi.org/10.70437/excellent.v2i1.27Keywords:
Asuhan Keperawatan, Hipertensi, Teknik Slow Stroke Back MassageAbstract
Hipertensi merupakan silent killer dimana gejala dapat bervariasi pada masing-masing individu serta hampir sama dengan gejala penyakit lainnya. Gejala yang paling sering menyertai hipertensi adalah nyeri. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran asuhan keperawatan pasien hipertensi yang mengalami nyeri akut dengan intervensi keperawatan melakukan teknik slow stroke back massage. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dalam bentuk studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan. Penelitian ini dilakukan di Desa Simpang Kubu Wilayah Kerja UPT Puskesmas Air Tiris Tahun 2023 dengan 1 responden dengan fokus melakukan teknik slow stroke back massage. Penelitian ini dilakukan dari tanggal 01 Juni sampai dengan 07 Juni 2023. Pada awal pengkajian didapatkan skala nyeri pasien 6 (nyeri sedang) dan setelah dilakukan teknik slow stroke back massage pada hari ke-7 didapatkan skala nyeri turun menjadi 0 (tidak ada rasa nyeri). Intervensi dengan teknik slow stroke back massage ini efektif dalam menurunkan skala nyeri pada pasien hipertensi yang mengalami nyeri. Diharapkan teknik slow stroke back massage ini dapat menjadi salah satu tindakan keperawatan yang ditujukan dalam mengatasi masalah keperawatan nyeri pada pasien hipertensi.
Downloads
References
Agina, P., Suwaryo, W., Aminah, S., & Waladani, B. (2022). Physiotherapy Treatment of Hypertension Patients to Reduce Headache Using Slow Stroke Back Massage Therapy. In International Journal of Department Emergency Nursing and Community Medicine (Vol. 1). Atlantis Press International BV. https://doi.org/10.2991/978-94-6463-070-1. Di akses pada Juni 2023
Bulechek, dkk. 2016. Nursing Intervention Classification (NIC) Edisi Keenam. Singapore : elsevier Icn
Fatimah, D. (2020). Pengaruh Slow Stroke Back Massage terhadap Tekanan Darah pada Lansia dengan Hipertensi. Jurnal Kesehatan Madani Medika. Di akses pada Juni 2023
Fresia, S. (2021). Efektifitas Penerapan Teknik SSBM terhadap Penurunan Nyeri Kepala pada Pasien Hipertensi di Ruang Garuda RS dr. Esnawan Antariksa Jakarta. Jurnal Keperawatan Dan Kedirgantaraan Vol.1, No.1. Di akses pada Juni 2023
Guide, M. R. C. E. (2013). Buku Massage. In Main (Issue February). CV. Kasih Inovasi Teknologi.
Istyawati, dan P. (2020). Efektifitas Slow Stroke Back Massage (Ssbm) Dalam Menurunkan Skala Nyeri Kepala Pasien Hipertensi Di Rumah Sakit Mitra Siaga Tegal. Community of Publishing in Nursing Volume 8 No 2. Di akses pada Juni 2023
Lestari, D. (2018). Penerapan SSBM terhadap Nyeri Kepala pada Penderita Hipertensi. Eprints.Uny.Ac.Id. https://eprints.uny.ac.id. Di akses pada Juni 2023
Moorhead, dkk. 2016. Nursing Outcomes Classification (NOC) Penukuran Outcomes Kesehatan Edisi Kelima,
Singapore : Elsevier Icn
NANDA. 2015. Buku Diagnosa Keperawatan Definisi dan Klasifikasi 2015-2017. Jakarta : EGC
Riskesdas. (2018). Riset Kesehatan Dasar. Badan Penelitian Pengembangan Kesehatan Kementrian Kesehatan RI. Di akses pada Juni 2023
Septiari. (2017). Pengaruh Terapi Slow Stroke Back Massage terhadap Perubahan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi. Di akses pada Juni 2023
Siauta. (2020). Penurunan nyeri kepala penderita hipertensi menggunakan relaksasi handgrip. Borneo Nursing Journal (BNJ) Volume 2 No 1. https://akperyarsismd.e-journal.id/BNJ. Di akses pada Juni 2023
World Health Organization (WHO). (2021). Hypertension. Di akses pada Juni 2023
Downloads
Published
License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.